Inspigo, aplikasi seru untuk si penyuka podcast

Ada satu hal yang akhir-akhir ini senang gue lakukan ketika berpergian. Selain mendapatkan tempat duduk di bis tentunya ya. Yaitu dengan mendengarkan Podcast.
Kalau dari Google, Podcast adalah:
A digital audia file made available on the Internet for downloading to a computer or mobile devicec, typically available as a series, new instalments of which can be received by subscribers automatically.
Sebetulnya kegiatan mendengarkan Podcast ini sudah mulai gue lakukan sejak dua tahun lalu, yang setiap minggunya selalu gue sempatkan untuk mendengarkan Podcast Awal Minggu milik Adriano Qalbi. Dan masih banyak Podcast lain yang asik didengar. Mungkin karena dulu gue adalah santri yang belajar ilmu agama, dan sampai sekarang pun masih seperti itu, jadi punya keseruan tersendiri mendengarkan prespektif orang lain melalui Podcast.
Ada bahasan tentang politik sebuah negara, sejarah, ekonomi, serta jokes yang bisa gue gunakan untuk bikin cewe yang gue taksir ketawa. Bahkan sampai daftar buku-buku serta film yang bagus untuk ditonton. Yang bisa jadi bahasan yang gue gunakan saat ketemu gebetan. Gue enggak mendapatkan wawasan itu di kelas. Untuk mengajukan pertanyaan seperti itu ke temen-temen gue, terkadang masih malu. Salah satu cara yang gue lakukan adalah dengan mendengarkan Podcast. Walaupun sejatinya, prespektif dari orang lain harus ditanggapi dengan pola fikir yang kritis. Maksud gue adalah jangan langsung percaya dengan apa yang kita dengar ataupun baca, harus dicari tau kebenaran tentang hal itu. Setuju?
Tapi yang gue maksud di paragraf pertama itu, bukan Podcast yang biasa ditemukan di aplikasi Soundcloud. Melainkan dari aplikasi buatan orang Indonesia bernama Inspigo. Singkatan dari Inspiration on the go.
https://www.linkedin.com

Podcast yang ada dalam aplikasi ini berisikan dua pembicara. Satu orang bertugas menanyakan pertanyaan, dan satu lagi sebagai narasumber. Mirip seperti Interview, tapi jauh dari kesan formal.
Banyak pilihan Podcast yang bisa kalian dengar dari aplikasi ini. Dan sejauh ini, gue baru mendengar 5 podcast, dari sekian banyak podcast yang ada di Inspigo. Favorit saat ini adalah Podcast yang berjudul Building relesince, dan pak Budi Isman sebagai narasumbernya. Masih kagum dengan beliau yang bisa merubah pandangan orang lain tentang dirinya, serta menyelesaikan pendidikan perkuliahan s1 dan s2-nya di Amerika hanya tiga setengah tahun.
Sama seperti hal namanya, aplikasi ini memang berisikan para pembicara yang bisa menginspirasi pendengarnya. Mulai dari Wishnutama sebagai CEO dari Net tv. Kemudian ada Najwa Shihab. Dan masih banyak lagi pembicara yang kisahnya bisa gue pelajari.
Kayaknya kebiasaan gue untuk stalking akun mantan, bakalan berubah pelan-pelan nih. Lebih seru mendengar kisah inspiratif dari aplikasi ini.
Asique.
http://bigbangtheory.wikia.com

6 Comments

Biar gue bisa baca blog kalian juga, tolong tinggalkan jejak ya!

  1. kalau ngomongnya sendirian untuk curhat gitu bisa gak? haha.

    ReplyDelete
  2. Hai, Zi. Apa kabarnya? Lama tak jumpe nih. Hehehe...Satu lagi aplikasi banyak faedah yang bisa dicoba ya...boleh nih kapan kapan DL, apalagi yang bikin orang Indonesia khan? Oke, noted. Podcast.

    ReplyDelete
    Replies
    1. baik kaka mey

      nah itu. dicoba, dijamin bikin nagih!

      Delete
  3. Hmm jadi kita cuman ngederin doang, ngga bisa upload?
    tapi keren sih lanjutkan karya anak bangsa, mari kita dukung heheh

    ReplyDelete
Previous Post Next Post

Ads

Ads