Day 29 #30DaysWritingChallenge

Day 29: My goals for the Future

Di awal 20 tahun gue mempunyai berbagai macam bucket list yang gue tuliskan di buku catatan. Selanjutnya, hampir di setiap tahunnya gue membuat resolusi. Pertama kali gue mengetahui hal ini adalah dari cerita senior gue dulu saat masih berada di Pondok Pesantren. Katanya, tulis segala hal yang diinginkan dan meskipun sekarang ini masih belum tau bagaimana bisa meraihnya, tapi tulis aja dulu.

Dan gue melakukannya.

Day 29 #30DaysWritingChallenge

Hal tersebut berkembang dari gue yang memulai membaca buku The Secret serta membaa beberapa tulisan orang lain mengenai Manifesting.

Tapi seiring bertambah usia, rasa-rasa seperti itu enggak gue lakukan lagi. Terlalu mengedepankan logika dan seperti rasa imajinasinya mati. Tapi, setelah menulis tantangan untuk tema ini, sepertinya gue akan mencoba menuliskan lagi.

Hal yang muncul pertama kali mendengarkan pertanyaan ini, jawaban gue adalah menjadi Seorang Blogger yang sukses. Ingin menjadi Fulltime blogger.

Ada beberapa langkah yang gue ketahui untuk menuju Goals tersebut. Tapi, ribet banget anjing lah. Tapi gue harus yakin.

Pernah dengar pepatah Fake it untill you make it? Beberapa orang enggan untuk menerima pepatah tersebut, tapi diri gue justru sangat mengiyakan perilaku tersebut.

Pernah dengar sosok Casey Neistat? Seorang Vlogger dari Amerika yang terkenal dengan konten-konten videonya yang ada di Youtube. Beberapa waktu lalu, gue sempat melihat interview tentang nya dalam sebuah potongan video.

Sebelum dia menjadi seterkenal seperti saat ini, seorang Casey Neistat menggap bahwa dirinya adalah seorang pembuat iklan Nike di Youtube. Sudah banyak video tentang Nike yang dia buat, tapi sebenarnya dia enggak digaji oleh Nike untuk membuat video tersebut. He’s pretend. Dan sekarang? Dia menjadi salah satu Youtuber yang terkenal di dunia.

Dan sekarang, sepertinya gue harus mulai menuliskan lagi dalam lembaran kertas apa saja hal yang ingin gue capai kedepannya nanti. Kalau perlu akan gue print dan gue tempelkan di dinding.

Fin 

Post a Comment

Biar gue bisa baca blog kalian juga, tolong tinggalkan jejak ya!

Previous Post Next Post

Ads

Ads